5 Smartphone Terbaik Harga dibawah Rp 2 juta

Asus Zenfone 3 Max

Berikut 5 smartphone terbaik yang bisa kamu dapatkan dengan harga tak lebih dari Rp 2 juta, keenam smartphone yang direkomendasikan ini adalah yang telah secara resmi dijual di Indonesia dan tentunya sudah mendukung jaringan 4G LTE:

 Asus Zenfone 3 Max | Rp 1,999 juta. 

Asus Zenfone 3 Max

Salah satu keluarga dari Zenfone 3 series ini dibekali layar IPS 5,2 inci HD dengan desain 2.5D, prosesor quad core 1,25 GHz, RAM 2 GB, internal memory 16 GB, slot microSD card hingga 256 GB, kamera 13 MP dan 5 MP, sensor fingerprint, serta baterai jumbo Li-Po 4.130 mAh.

 LG K10 | Rp 1,999 juta. 

LG K10

Smartphone berpenampilan elegan ini punya layar IPS 5,3 inci HD dengan desain 2.5D, prosesor octa core 1,14 GHz, RAM 2 GB, internal memory 16 GB, slot microSD card hingga 32 GB, kamera 13 MP dan 5 MP, serta baterai 2.300 mAh.

 Lenovo Vibe K5 | Rp 1,849 juta. 

Lenovo Vibe K5

Smartphone berbodi logam ini dibekali layar IPS 5 inci HD, prosesor octa core 1,5 GHz, RAM 2 GB, internal memory 16 GB, slot microSD card hingga 32 GB, kamera 13 MP dan 5 MP, serta baterai 2.750 mAh.

 Motorola Moto E3 Power | Rp 1,899 juta. 

Motorola Moto E3 Power

Smartphone yang menandakan kembalinya merek Motorola di Tanah Air ini dilengkapi dengan layar 5 IPS inci HD, prosesor quad core 1,0 GHz, RAM 2 GB, internal memory 16 GB, slot microSD card hingga 32 GB, kamera 8 MP dan 5 MP, serta baterai berkapasitas besar, 3.500 mAh.

 Samsung Galaxy J3 (2016) | Rp 1,849 juta. 

Samsung Galaxy J3 (2016)

Smartphone ini pas untuk kamu yang telah terpincut nama besar Samsung, ditunjang layar Super AMOLED 5 inci HD, prosesor quad core 1,5 GHz, RAM 1,5 GB, internal memory 8 GB, slot microSD card hingga 128 GB, kamera 8 MP dan 5 MP, serta baterai 2.600 mAh.

Sebagai catatan, harga di atas didapat dari situs e-commerce lokal dan bisa berubah sewaktu-waktu.
source: infia_tech
close
==[ Click Once ] [ Close ]==