Tingkatan-tingkatan Prosesor Snapdragon pada Smartphone

Snapdragon

Berikut daftar prosesor Snapdragon besutan Qualcomm untuk perangkat mobile, mulai dari kelas bawah, menengah, hingga seri unggulan, beserta versinya.

Qualcomm menghadirkan Snapdragon dengan empat seri berbeda, yakni Snapdragon 200 series, 400 series, 600 series, dan yang teratas 800 series. Masing-masing prosesor tersebut ditujukan untuk berbagai macam smartphone berdasarkan kelasnya dan kemampuannya selalu diperbarui oleh Qualcomm dengan menghadirkan versi terbaru dari masing-masing seri.

Jadi, jika sebuah smartphone atau tablet menggunakan chipset Snapdragon seri 200, 400 atau 600, bukan berarti perangkat tersebut diotaki prosesor jadul, tergantung versinya.

Snapdragon

Berikut ini daftar masing-masing seri prosesor Snapdragon beserta versinya :
  1. Snapdragon 200 Series. Prosesor ini ditujukan untuk smartphone atau tablet kelas bawah berharga murah. Versi Snapdragon 200 series dari yang paling lama hingga terbaru yaitu Snapdragon 200, Snapdragon 208, Snapdragon 210, dan Snapdragon 212.
  2. Snapdragon 400 Series. Prosesor ini ditujukan untuk smartphone atau tablet kelas menengah ke bawah. Versi Snapdragon 400 series dari yang paling lama hingga terbaru yaitu Snapdragon 400, Snapdragon 410, Snapdragon 412, Snapdragon 415, Snapdragon 425, Snapdragon 430, dan Snapdragon 435.
  3. Snapdragon 600 Series. Prosesor ini ditujukan untuk smartphone atau tablet kelas menengah ke atas. Versi Snapdragon 600 series dari yang paling lama hingga terbaru yaitu Snapdragon 600, Snapdragon 610, Snapdragon 615, Snapdragon 616, Snapdragon 617, Snapdragon 625, Snapdragon 626, Snapdragon 650, Snapdragon 652, dan Snapdragon 653.
  4. Snapdragon 800 Series. Prosesor ini ditujukan untuk smartphone atau tablet kelas atas dan unggulan. Versi Snapdragon 800 series dari yang paling lama hingga terbaru yaitu Snapdragon 800, Snapdragon 801, Snapdragon 805, Snapdragon 808, Snapdragon 810, Snapdragon 820, Snapdragon 821, dan Snapdragon 835.
source: infia_tech
close
==[ Click Once ] [ Close ]==